April 17, 2010

BLOG : Sebuah Dunia dalam Dunia


Enam dari antara sepuluh orang pengguna blog (blogger) menyatakan bahwa mereka setuju dengan judul posting saya ini. Mereka (ke-enam orang yang saya tanyai) mengaku bahwa mereka membuat blog bukan karena mereka ingin ikut-ikutan trend yang ada saat ini, tetapi lebih ke alasan untuk mencari tempat curhat dan membentuk sebuah dunia kecil yang jauh lebih nyaman dari dunia yang mereka pijaki saat ini.


Media komunikasi yang satu ini memang sangat menarik, unik dan juga sangat atraktif! BLOG adalah sebuah sarana yang tepat bagi sebagian blogger untuk menyatakan pendapat mereka (bukan berarti semua blogger membuat blog untuk berkeluh kesah atau membuat dunia mereka sendiri, loh!) dan menjadi sarana atau media penyambung lidah yang praktis. Blog juga sering dianggap sebagai online diary yang sengaja dipublikasikan untuk konsumsi publik. Selain ‘hidup’, blog ternyata juga bisa membuat seseorang mengembangkan talenta dan bakat terpendam yang dimiliki. Dimulai dari posting kecil, lama-lama berkembang menjadi sebuah posting yang lebih besar, teratur dan beralur. Karena blog bisa diakses oleh semua orang, maka blog juga tergolong sebagai salah satu sarana yang tepat dan cukup cepat untuk mempublikasikan informasi.

Saya secara pribadi juga merasa tertantang untuk membuat dan mengembangkan blog. Lalu memposting dan membentuk dunia saya sendiri. Saya suka menulis dan saya gemar membaca. Dan karena saya bekerja untuk industri komunikasi yang selalu berkembang mengikuti zaman, maka niat saya untuk membuat blog jadi semakin besar. Sempat terlintas dalam otak saya untuk menjadikan blog sebagai tempat curhat saya, tetapi lama saya berfikir, dan saya menyadari bahwa apa yang saya post ke dalam blog saya bisa menjadi senjata pembunuh yang paling berbahaya bagi diri saya sendiri.

Bukan berarti tulisan-tulisan itu bisa lari, kabur sejenak dari PC, kemudian mencekik anda sampai anda kehabisan oksigen. Tetapi, tulisan-tulisan itu akan berkeliaran di dalam sebuah dunia yang tidak kelihatan; dunia maya (baca: internet). Bayangkan saja, suatu media yang ada di internet, entah itu situs jejaring sosial, situs berita atau situs-situs lain, diakses oleh berapa ratus atau bahkan ribu orang dalam waktu yang bersamaan di seluruh dunia ini? Pada saat anda online, jutaan orang di luar sana juga sedang online seperti anda.

Anda berniat untuk membuat blog? Jika jawaban anda adalah ‘Ya’ maka saya sarankan anda untuk selektif dan lebih cermat dalam memilih kata atau artikel yang akan anda posting, agar apa yang anda tuliskan tidak mengejar dan ‘membunuh’ anda di kemudian hari.


Cheers!

-R

7 komentar:

  1. kaya iklan aja,
    mulut mu harimau mu! *____* dunia internet emang kejam. hahahahha

    BalasHapus
  2. jadi hati-hati wkt blogging buat tugas masscomm ;)

    BalasHapus
  3. betul suki_yaki ! saya setuju sekaliiii, dunia internet memang sungguh kejam. hihii (hiperbola :P)

    jadi, hati2 waktu blogging (seperti kata ms. tantri) hhehehe

    BalasHapus
  4. ane setuju gan..
    tapi kalo kagak ada internet,
    kita juga susah gan..
    ntar kagak bisa komunikasi dung? wakakakakkk ;p

    BalasHapus
  5. iyaaa :D betul juga!
    internet emang ngebantu komunikasi. jarak yang tadi nya jauh jadi deket banget di internet :) hihi

    BalasHapus
  6. betul betul betul......

    BalasHapus